TelisikNusantara.com – Kampanye tatap muka pasangan calon bupati dan wakil bupati, Benyamin Arisoy & Roi Palunga, atau dikenal dengan pasangan BRO, di Kampung Marau, Distrik Yapen Barat, berlangsung meriah. Ratusan warga dan simpatisan hadir untuk mendengarkan visi dan misi pasangan ini serta menyatakan dukungan penuh mereka.

Dalam kampanye tersebut, Benyamin Arisoy dengan tegas menyampaikan bahwa mereka kembali ke Yapen karena kecintaan terhadap rakyatnya. Dengan dukungan koalisi yang kuat, pasangan ini optimis menang. “Kami sudah mengamankan 60% dari total kursi di DPRD. Namun yang lebih penting adalah mandat dari bapak ibu semua pada 27 November nanti,” ujar Benyamin.

Warga yang hadir menyambut baik program-program unggulan pasangan ini, mulai dari peningkatan akses kesehatan dan pendidikan hingga pengembangan ekonomi desa. Salah satu warga menyatakan, “Apa yang disampaikan Pak Benyamin benar-benar sesuai dengan harapan kami. Kami yakin beliau mampu membawa perubahan.”

Dengan semangat yang menggebu, masyarakat Kampung Marau bertekad memenangkan Benyamin & Roi di Pilkada mendatang, percaya bahwa pasangan ini adalah harapan baru untuk masa depan Yapen yang lebih baik.

Leave a Reply

Related Posts